Joglo Ayu Tenan, UMKM Binaan Pertamina yang Mendunia

Gaya Hidup  
Dirut Pertamina Nicke Widyawati di Joglo Ayu Tenan.
Dirut Pertamina Nicke Widyawati di Joglo Ayu Tenan.

YOGYAKARTA -- Joglo Ayu Tenan mendapat kunjungan Pemimpin Redaksi (Pemred) Media Massa Indonesia. Produk kreatif Joglo Ayu yang telah mendunia menjadi salah satu peran Pertamina untuk mendukung ekonomi masyarakat melalui pengembangan usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM).

"Joglo Ayu Tenan ini merupakan salah satu mitra binaan PT Pertamina," kata Vice President Corporate Communication Pertamina Fadjar Djoko Santoso saat cara Gathering Pemimpin Redaksi (Pemred) di Yogyakarta, Sabtu (16 Desember 2023).

Kunjungan Pemred ke Joglo Ayu Tenan merupakan salah satu rangkaian acara Gathering Pemred yang diinisiasi Pertamina. Pada acara tersebut, sekitar 40 Pemred dari media massa nasional di Indonesia mendapatkan penjelasan dari Pertamina Subholding dan Anak Perusahaannya terkait bisnis Pertamina Group, mendiskusikan perkembangan energi terkini serta berdiskusi interaktif.

Scroll untuk membaca

Scroll untuk membaca

Kunjungan pun dilakukan ke beberapa produk UMKM binaan Pertamina utamanya di wilayah Yogyakarta dan Jawa Tengah untuk melihat secara langsung kontribusi Pertamina pada masyarakat.

"Dari acara Gathering Pemred, Pertamina memperoleh insight positif. Sehingga, diharapkan Pertamina dapat makin berkiprah untuk memajukan industri, berkontribusi pada masyarakat, serta aspek keberlanjutan untuk mendukung target Net Zero Emission (NZE) dan peningkatan perekonomian Indonesia," kata Fadjar.

Salah satu kegiatan yakni berkunjung ke Mitra Binaan Pertamina yakni Joglo Ayu Tenan. Sebagai UMKM, Joglo Ayu Tenan telah berkembang menjadi usaha yang mendunia.

CSR & SMEPP Pertamina Fajriyah Usman mengungkapkan produk Joglo Ayu sangat beragam seperti kerajinan tangan hingga fashion menarik yang kesemuanya menggunakan bahan-bahan alam seperti eco print, bebatuan dan material ramah lingkungan. Produk-produk ini sudah diekspor hingga Tokyo, Australia dan Singapura.

“Joglo Ayu Tenan ini memang layak untuk mendunia. Kami juga membina mitra binaan mulai dari go modern, go digital, go online sampai ke go global sehingga Joglo Ayu Tenan ini bisa melaksanakan ekspor. Kami harap, Joglo Ayu bisa terus berinovasi agar tetap konsisten dan terus maju,” Fajriyah menjelaskan.

UMKM ini pun peduli pada aspek sosial dengan menggandeng pengrajin serta UMKM lokal untuk berkolaborasi, serta pemberdayaan komunitas disabilitas dan ibu rumah tangga melalui pelatihan kerajinan kreatif. Kiprah ini telah dikembangkan di 9 desa binaan di wilayah Yogyakarta.

Pemilik Joglo Ayu Tenan Rahayu mengungkap sejak menjadi mitra binaan Pertamina banyak pengalaman yang ia rasakan. Tak lupa omzet pun meningkat drastis.

“Alhamdulillah Pertamina bisa membantu kita agar tetap maju. Semoga kita bisa terus memberikan produk berkualitas untuk Masyarakat Indonesia,” tutupnya.

Pertamina sebagai perusahaan pemimpin di bidang transisi energi, berkomitmen dalam mendukung target Net Zero Emission 2060 dengan terus mendorong program-program yang berdampak langsung pada capaian Sustainable Development Goals (SDG’s). Seluruh upaya tersebut sejalan dengan penerapan Environmental, Social & Governance (ESG) di seluruh lini bisnis dan operasi Pertamina.

Ikuti Ulasan-Ulasan Menarik Lainnya dari Penulis Klik di Sini
Image

Nulis, Makan, Minum, Sport

Kontak Info

Jl. Warung Buncit Raya No 37 Jakarta Selatan 12510 ext

Phone: 021 780 3747

[email protected] (Marketing)

× Image